Contoh Proposal Ekonomi Bag.6
E. Metode Analisis
Untuk memecahkan masalah dan menguji kebenaran hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini, maka digunakan alat analisa sebagai berikut :
1. Analisis deskriptif, yaitu menjelaskan pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja karyawan terhadap motivasi kerja pada PT. Haka Utama berdasarkan hasil kuesioner yang diberikan kepada responden melalui hasil analisis dengan menggunakan principal component analysis, kemudian skor hasil perolehan kuesioner diolah. Adapun langkah-langkah dalam melakukan analisis adalah sebagai berikut :
a. Setiap indikator/sub variabel yang dinilai oleh responden, diklasifikasikan kedalam lima alternatif jawaban dengan menggunakan skala ordinal yang menggambarkan peringkat jawaban. Peringkat jawaban setiap indikator diberi skor antara 1 sampai dengan 5.
b. Dihitung total skor setiap variabel /sub variabel = jumlah skor dari seluruh skor indikator variabel untuk semua responden.
c. Dihitung skor setiap variabel/sub variabel = rata-rata dari total skor.
d. Untuk mendeskripsikan jawaban responden juga digunakan statistik deskriptif seperti deskripsi frekuensi dan ditampilkan dalam bentuk tabel.
Untuk menjawab deskripsi tentang masing-masing variabel penilitian ini digunakan rentang kriteria penilaian. Selanjutnya untuk menetapkan peringkat dalam setiap variabel penelitian dapat dilihat dari perbandingan antara skor aktual dengan skor idial. Skor aktual diperoleh melalui hasil perhitungan seluruh pendapat responden sesuai klasifikasi bobot yang diberikan (1, 2, 3, 4 dan 5).
Adapun klasifikasi atau kategori yang dikemukakan oleh Sugiono (2004:14) dan digunakan dalam penelitian ini adalah :
Kategori skor
Sangat setuju : 5
Setuju : 4
Ragu-ragu : 3
Kurang Setuju : 2
Tidak Setuju : 1
Sedangkan skor ideal diperoleh melalui perolehan prediksi nilai tertinggi dikalikan dengan jumlah kuesioner dikalikan jumlah responden.
Untuk masing-masing variabel terdiri 5 dimensi (bobot) dengan 10 item kuesioner dan jumlah responden sebanyak 30. Maka diperoleh kriteria sebagai berikut :
Skor aktual : Jawaban seluruh responden 30 orang atas 10 kuesioner yang diajukan.
Skor ideal : Bobot tertinggi dikalikan jumlah sampel yakni 5 x 30 = 150
% skor aktual : Skor aktual dibagi skor ideal dikali 100%.
Penentuan rentang mengacu pada skor yang digunakan yaitu banyak kelas interval dari angka 1 (satu) sampai 5 (lima). Angka 1(satu) merupakan data terkecil besarnya 20%, sedangkan data terbesar diperoleh dari angka 5 (lima) yang besarnya 100%. Jadi rentangnya adalah 100% - 20% = 80%, diperoleh intervalnya yaitu 80% : 5 = 16, sehingga penilaian untuk analisis masing-masing variabel adalah sebagai berikut :
Tabel 1. Kriteria Skor Tanggapan Responden Terhadap Skor Ideal
2. Analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari :
a. Analisis Regresi Berganda
Untuk menjawab masalah pokok serta pembuktian hipotesis yang telah dikemukakan sebelumnya, maka digunakan metode analisis regresi ganda sebagai berikut :
Analisis regresi berganda merupakan pengembangan dari analisis regresi sederhana. Kegunaannya yaitu untuk meramalkan nilai variabel terikat (Y) apabila variabel bebasnya (X) dua atau lebih.
Analisis regresi berganda adalah alat untuk meramalkan nilai pengaruh dua variabel bebas atau lebih terhadap satu variabel terikat (untuk membuktikan ada tidaknya hubungan fungsional atau hubungan kausal antara dua atau lebih variabel bebas X1, X2, …., Xi terhadap suatu variabel terikat Y.
Lanjutkan perhitungan berikutnya untuk memperoleh nilai a dan b digunakan rumus :
b. Analisis Korelasi dan Koefisien Determinasi
1). Koefisien korelasi digunakan untuk mengetahui keeratan hubungan antara keselamatan dan kesehatan kerja karyawan terhadap motivasi kerja pada PT. Haka Utama dengan rumus sebagai berikut :
2). Koefisien Determinasi (r^2 ) digunakan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel yang satu dengan yang lainnya.
Selanjutnya untuk menguji hipotesis bahwa keselamatan dan kesehatan kerja karyawan berpengaruh terhadap motivasi kerja pada PT. Haka Utama maka dilakukan uji –t yaitu dengan membandingkan t-hitung dengan t-tabel pada derajat bebas (a) = 0,05. Adapun masing-masing kriteria pengujian hipotesis sebagai berikut :
1. Apabila t-hitung < t-tabel, maka Ho ditolak dan menerima Haartinya terdapat pengaruh signifikan antara keselamatan dan kesehatan kerja karyawan terhadap motivasi kerja pada PT. Haka Utama, sebaliknya,
2. Apabila t-hitung > t-tabel maka Ho diterima dan menolak Ha artinya tidak terdapat pengaruh segnifikan antara keselamatan dan kesehatan kerja karyawan terhadap motivasi kerja pada PT. Haka Utama.
PREVIEW : Contoh Proposal Ekonomi Bag.5
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar